Belanja online melalui tokopedia semakin mudah. Dimana kita bisa membayar produk dengan menggunakan uang digital berupa ovo cash. Namun, untuk pertama kalinya, anda harus top up terlebih dahulu untuk bayar belanjaan menggunakan ovo cash. Lalu, bagaimana cara mengisi (top up) ovo cash di tokopedia? Yuk simak!
Selain bukalapak, tokopedia adalah e-commerce terkenal di Indonesia. Terlebih ketika tokopedia menggandeng layanan pembayaran dengan uang digital seperti OVO. Dimana para pembeli bisa membayar semua barang belanjaan online dengan menggunakan saldo uang digital ini.
Ingin Gunakan Layanan OVO? Ketahui Cara Upgrade Akun OVO Premier
Banyak yang bingung bagaimana cara membayar produk belanja di tokopedia menggunakan ovo cash. Padahal sangat mudah, hanya saja pengguna tokopedia harus top up saldo ovo cash di tokopedia. Bagaimana caranya? Yuk simak dibawah ini!
Cara Top Up Ovo Tokopedia Tanpa Ribet
OVO Cash adalah aplikasi smart yang memberikan layanan pembayaran dan traksaksi secara online. Dimana, ovo sudah banyak digunakan di platform seperti Grab dan juga tokopedia sebagai e-money (eletronic money).
Untuk pengguna tokopedia, begini cara top up saldo ovo cash tanpa ribet! Dimana saya akan memberikan tutorial lengkap top up ovo melalui aplikasi tokopedia di ponsel!
- Silahkan login pada aplikasi tokopedia di ponsel.
- Untuk top up ovo, silahkan klik menu ovo cash (ada logo ovo nya) pada dashboard atau beranda aplikasi tokopedia. Nanti akan diarahin ke halaman top up saldo ovo.
- Anda akan melihat bagian Top-up OVO Cash. Minimal top up saldo yaitu 50.000 dan maksimal 10.000.000. Silahkan pilih nominal sesuai keinginan.
- Jika sudah, silahkan klik Top-up untuk melanjutkan ke pembayaran saldo ovo cash. Anda bisa juga memilih Top-up Instant, hanya saja anda harus memiliki kartu debit yang tersimpan atau terdaftar di akun aplikasi tokopedia anda.
- Maka akan muncul detail informasi ovo cash akun tokopedia anda. Selanjutnya anda klik menu Bayar untuk melanjutkan top up saldo.
- Anda akan masuk ke menu pembayaran, dimana anda bisa memilih metode pembayaran seperti Transfer Bank, Transfer Virtual Account, Pembayaran Instan dan Tunai di Gerai Retail ( Alfamart/Alfamidi/Lawson, JNE dan Kantor Pos). Silahkan pilih metode pembayaran yang mudah di akses.
- Silahkan klik bayar dan akan muncul kode unik pembayaran. Silahkan transfer jika menggunakan pembayaran via atm atau virtual account atau tunjukkan ke kasir jika menggunakan pembayaran via alfamart.
Jika rumah anda dekat dengan alfamart dan alfamidi, bisa langsung ke kasir untuk membantu pengisian atau top up saldo ovo akun tokped anda. Hanya saja, kalau bayar via alfamart akan dikenakan biaya admin sebesar 2.500.
Baca juga: Cara Ganti Nama Toko dan Domain di Tokopedia
Kelebihan dan Keuntungan OVO Cash
Berikut beberapa alasan kenapa harus menggunakan ovo cash sebagai uang digital belanja online.
- OVO Cash sudah digunakan di banyak marketplace, sehingga terjamin keamanan uang digital anda.
- Dengan ovo cash, anda bisa melakukan traksaksi online di berbagai marketplace seperti naik grab, beli barang, bayar tiket di indomaret, dan bayar belanjaan di tokopedia.
- Cara top up saldo sangat mudah tanpa ribet. Bisa melalui transfer atm, m-banking, atau gerai seperti alfamart, alfamidi, JNE dan kantor pos.
- Dengan pembayaran ovo cash, transaksi jadi mudah dan praktis. Karena pembayarannya akan terverifikasi secara otomatis tanpa harus konfirmasi. Hal ini sangat berguna ketika top up saldo grab dan ovo cash tokopedia.
Baca juga: Cara Bayar Tagihan Alfamart Pakai GoPay
Demikian cara cepat mengisi (top up) saldo ovo cash di tokopedia. Semoga membantu bagi anda yang ingin menggunakan ovo cash sebagai uang digital dalam berbelanja online di tokopedia.