Cara Keluar dari Gmail di HP Android

Merapote

cara log out akun gmail hp

Banyak email di hp android? Ingin log out beberapa email yang tidak terpakai? Simak yuk cara keluar (log out) email dari akun gmail di hp android yang benar!

Perlu diketahui bahwa Anda tidak boleh keluar dari akun google utama jika ingin tetap menggunakan layanan android. Tanpa akun google, Anda tidak bisa menginstall aplikasi dari google play store.

Berbeda jika Anda memiliki banyak akun dan ingin menghapus salah satu dari perangkat smartphone Anda. Tentu tutorial ini bisa Anda lakukan.

Dengan menghapus akun google (email), Anda tidak akan menerima lagi pemberitahuan ataupun pesan yang masuk ke akun tersebut.

Perlu ditegaskan bahwa menghapus akun google disini adalah melakukan log out akun dari perangkat hp android. Bukan menghapus akun secara permanen. Anda masih bisa log in kembali di browser laptop maupun hp.

Cara Log Out Email di Gmail HP Android

Sebelum melakukan log out akun, pastikan akun yang Anda hapus bukan akun utama yang memiliki akses ke google play store, sinkronisasi kontak maupun data lain. Artinya akun yang akan Anda hapus dari perangkat adalah akun google yang tidak penting alias bukan akun utama.

1. Melalui Pengaturan Akun

Cara pertama ingin sangat cocok bagi Anda yang hanya ingin menghapus akun cadangan alias bukan akun google utama di perangkat android.

Cara keluar dari akun gmail di hp android:

  • Buka pengaturan di hp android.
  • Silahkan masuk ke bagian Cloud dan akun >>Akun >> Google.
cara keluar dari akun gmail android
  • Anda akan melihat semua akun email yang tersinkronisasi di perangkat android Anda. Silahkan pilih dan tab pada email yang ingin Anda hapus (log out).
  • Pada pengaturan sinkronisasi akun, klik icon tiga gigi di bagian pojok kanan atas, lalu pilih Hapus Akun.
  • Maka akan muncul pemberitahuan dan klik Hapus Akun.
Baca Juga :   Cara Mematikan Background App Refresh
cara keluar dari akun gmail android

Sampai disini akun email Anda sudah dihapus dari perangkat Android tersebut. Semua pesan, kontak, dan data lain yang tersinkronisasi dari akun tersebut akan terhapus dari perangkat.

2. Melalui Pengaturan Backup dan Reset

Nah cara keluar dari akun gmail hp ini sangat cocok ketika Anda ingin menjual hp ini. Artinya, Anda akan melakukan reset pada perangkat sehingga semua akun google maupun pengaturan lainnya akan kembali ke default alias pengaturan pabrik. Termasuk semua aplikasi akan hilang dari perangkat Anda.

Cara menghapus akun gmail melalui pengaturan reset:

  • Buka pengaturan pada ponsel.
  • Masuk ke bagian Manajemen Umum (Bahasa dan input, tanggal dan waktu, Reset).
  • Silahkan Anda pilih Reset.
  • Kemudian pilih Reset data pabrik.

Perlu di ingat, dengan melakukan reset data pabrik. Maka semua data, termasuk file dan aplikasi unduhan akan terhapus.

Baca juga: Cara Melacak Nomor Pribadi

Demikian 2 cara keluar dari akun gmail hp android. Pastikan Anda menggunakan cara yang benar.

Baca artikel Merapote.com lainnya di Google News.

Disclaimer

Merapote.com tidak menyarankan untuk download aplikasi MOD. Aplikasi modifikasi pihak ketiga merupakan aplikasi tidak resmi dan sangat berisiko bagi keamanan perangkatmu. Jaka tidak bertanggung jawab jika terjadi sesuatu pada perangkatmu. Selain itu, penggunaan aplikasi MOD juga sangat merugikan pihak developer!

Merapote

Blogger newbie yang masih banyak belajar di dunia blogging, semoga bermanfaat.

Artikel Terkait